Wednesday, March 25, 2015

10 Tanda Kiamat

Meyakini datangnya hari kiamat merupakan salah satu kunci aqidah. Salah satu rukun iman. Orang yang tidak percaya datangnya hari kiamat, maka ia tidak termasuk orang-orang yang beriman.
Sedangkan kapan datangnya hari kiamat, hanya Allah Subhanahu wa Ta’ala yang mengetahuinya. Bahkan, ketika Rasulullah ditanya oleh Malaikat Jibril, beliau menjawab, “yang ditanya tidak lebih tahu yang bertanya”. Maka jika ada orang yang mengatakan atau meramal kiamat akan terjadi pada tanggal sekian dan sekian, bisa dipastikan bahwa klaim itu hanyalah kedustaan.
Meskipun demikian, Allah Subhanahu wa Ta’ala memberikan tanda-tanda datangnya hari kiamat sebagaimana disabdakan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam. Diantaranya, 10 tanda kiamat yang disebutkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam dalam hadits shahih riwayat Ibnu Majah:

لاَ تَقُومُ السَّاعَةُ حَتَّى تَكُونَ عَشْرُ آيَاتٍ طُلُوعُ الشَّمْسِ مِنْ مَغْرِبِهَا وَالدَّجَّالُ وَالدُّخَانُ وَالدَّابَّةُ وَيَأْجُوجُ وَمَأْجُوجُ وَخُرُوجُ عِيسَى ابْنِ مَرْيَمَ عَلَيْهِ السَّلاَمُ وَثَلاَثُ خُسُوفٍ خَسْفٌ بِالْمَشْرِقِ وَخَسْفٌ بِالْمَغْرِبِ وَخَسْفٌ بِجَزِيرَةِ الْعَرَبِ وَنَارٌ تَخْرُجُ مِنْ قَعْرِ عَدَنِ أَبْيَنَ
“Tidaklah hari kiamat terjadi hingga hadirnya 10 tandanya, yakni terbitnya matahari dari tempat tenggelamnya (barat), munculnya Dajjal, awan, dabbah, Ya’juj dan Ma’juj, keluarnya Isa bin Maryam, terjadinya tiga gerhana: gerhana di timur, gerhana di barat dan gerhana di negeri Arab, serta api yang keluar dari dalam Qar ‘And Abyan.” (HR. Ibnu Majah, shahih)
Jadi, 10 tanda kiamat itu adalah:
1. terbitnya matahari dari tempat tenggelamnya (barat)
2. munculnya Dajjal
3. adanya awan khusus
4. munculnya dabbah
5. munculnya Ya’juj dan Ma’juj
6. keluarnya Isa bin Maryam
7-9. terjadinya tiga gerhana: gerhana di timur, gerhana di barat dan gerhana di negeri Arab
10. api yang keluar dari dalam Qar ‘And Abyan
Khusus mengenai turunnya Nabi Isa sebagai bagian dari tanda kiamat, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
لاَ تَقُومُ السَّاعَةُ حَتَّى يَنْزِلَ فِيكُمُ ابْنُ مَرْيَمَ حَكَمًا مُقْسِطًا ، فَيَكْسِرَ الصَّلِيبَ ، وَيَقْتُلَ الْخِنْزِيرَ ، وَيَضَعَ الْجِزْيَةَ ، وَيَفِيضَ الْمَالُ حَتَّى لاَ يَقْبَلَهُ أَحَدٌ
“Hari kiamat takkan terjadi hingga turunnya Isa bin Maryam kepada kalian, menjadi hakim yang bijaksana. Maka ia akan menghancurkan salib, membunuh babi, meletakkan pajak dan harta melimpah ruah sehingga tak seorangpun yang menerimanya.” (HR. Bukhari)
Demikian 10 tanda kiamat diantara begitu banyak hadits yang menjelaskannya. [Muchlisin BK/bersamadakwah.com]

Sumber:http://bersamadakwah.net/10-tanda-kiamat/

No comments:

Post a Comment

Thank You ^_^